MAN 4 Jakarta Selatan (08/11/2023) – Lapangan upacara MAN 4 Jakarta Selatan ramai dan meriah hari ini. Siswa-siswi kelas X dan XI terjadwal melaksanakan assesmen Projek Penguatan Profif Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan lil Alamin (P5P2RA) Seni Budaya.

Assesmen P5P2RA dan pelajaran Seni Budaya yang mengangkat tema Kreatif, Kearifan Lokal dan Kewirausahaan ini sukses menghadirkan banyak kreatifitas siswa.

Pada penilaian P5P2RA dilakukan expo yang diikuti oleh siswa-siswi kelas X dengan menyajikan beraneka makanan tradisional nusantara. Selain harus memproduksi makanan-makanan tersebut mereka juga harus menjual seraya mempromosikannya. Dalam sesi ini keterampilan marketing siswa sangat dibutuhkan.

Selain memproduksi makanan tradisional dan memasarkan hasilnya mereka juga menampilkan tarian-tarian daerah. Kegiatan ini dimaksudkan agar siswa mengenal dan mencintai budaya daerah seluruh nusantara.

Bersamaan dengan assesmen P5P2RA bagi siswa-siswi kelas X itu, peserta didik kelas XI juga melaksanakan assesmen pelajaran Seni Budaya dengan menampilkan musik kreasi dengan membawakan beberapa lagu. Alat musik yang digunakan merupakan alat musik tradional dan modern.

Srimayati, wakil kepala madrasah bidang akademik dalam sambutannya menyatakan jika P5P2RA merupakan kegiatan resmi pembelajaran sehingga expo ini menjadi puncak sekaligus ajang penilaian dari pembelajaran tersebut. “Dengan expo ini kalian akan mengenal berbagai makanan khas daerah serta cara pembuatannya. Selain itu kalian juga belajar berwirausaha dengan menjual makanan dan minuman yang telah kalian produski,” paparnya.

“Selamat berkarya dan terus kenali budaya nusantara karena itu adalah identitas kita” harapnya menutup sambutan. (H5h)