MAN 4 Jakarta Selatan (17/04/2025) – Tiga tim Lomba Cerdas Cermat (LCC) Sejarah mengikuti kegiatan perlombaan bersama sekolah lainnya di acara Euforia Fest yang diadakan UHAMKA. Sembilan siswa yang terbagi menjadi tiga tim mengasah pengetahuan sejarah pada grlaran acara tersebut.
Kegiatan Euforia Fest dimulai dengan pembukaan secara resmi oleh Ketua Prodi Pendidikan Sejarah UHAMKA di Aula Seni dan Musik. Ada banyak cabang lomba yang diadakan pada kegiatan ini salah satunya adalah LCC Sejarah. Beliau berpesan agar perlombaan ini menjadi ajang silaturahin dan mengadu wawasan kesejarahan yang dimiliki masing-masing peserta.

Babak penyisihan dimulai oleh tim 3 MAN 4 Jakarta melawan SMA Hangtuah 1 Jakarta dengan kemenangan di tim 3 MAN 4 Jakarta. Selanjutnya perebutan oleh tim 2 MAN 4 Jakarta melawan SMA Prestasi Prima dan juga diakhiri krmenangan olrh tim 2 MAN 4 Jakarta. Babak penyisihan diakhiri dengan pertemuan tiga tim antara SMA Hangtuah 1 Jakarta, SMA Prestasi Prima, dan Tim 1 MAN 4 Jakarta yang akhirnya jyga dimenangkan oleh tim 1 MAN 4 Jakarta
Memasuki babak final untuk merebutkan juara satu, dua, dan tiga dilakukan oleh tiga tim MAN 4 Jakarta dari Tim 1, Tim 2, dan Tim 3 dengan lima pertanyaan esai pembuka yang dilemparkan oleh dewan juri. Kemudian disusul 20 pertanyaan pilihan ganda. Atmosfer pertandingan final ini terasa tegang namun diiringi tepuk tangan penyemangat bagi tim yang mendapatkan poin.
Akhirnya diumumkanlah pemenang dari perlombaan LCC Sejarah dalam rangka Euforia Fest 2025. Juara pertama diraih oleh Tim 2 MAN 4 Jakarta, disusul Juara kedua oleh TIM 1 MAN 4 Jakarta, dan terakhir juara ketiga diraih oleh TIM 3 MAN 4 Jakarta.