Jakarta Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) 2025, MAN 4 Jakarta Selatan menyelenggarakan upacara penghargaan bagi 14 Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) yang dinilai memiliki dedikasi, inovasi, dan kontribusi besar terhadap kemajuan madrasah. Pemberian penghargaan dilakukan langsung oleh Kepala MAN 4 Jakarta Selatan, Wido Prayoga, M.Pd., sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras dan pengabdian para GTK selama satu tahun terakhir.
Penghargaan pertama diberikan kepada Ama Gusti Azis, S.Pd, yang dinobatkan sebagai Guru Terkreatif berkat berbagai inovasi pembelajaran yang menarik dan efektif sehingga mampu meningkatkan partisipasi serta motivasi belajar peserta didik. Kreativitasnya dinilai memberikan warna baru dalam ekosistem pembelajaran di MAN 4 Jakarta Selatan.
Kategori Guru Pembimbing Siswa Berprestasi Keagamaan diberikan kepada Hafiz Abdillah, S.Pd.I, yang selama ini konsisten membimbing siswa dalam berbagai kompetisi keagamaan hingga mencapai prestasi tingkat regional dan nasional. Sementara itu, Erwin Saputra, S.Pd, menerima penghargaan sebagai pembimbing siswa berprestasi non-akademik setelah berhasil membawa siswa menjuarai berbagai ajang ekstrakurikuler.

Pada bidang sains, Retno Puspita Sari, S.Pd meraih penghargaan sebagai Guru Pembimbing OSN Berprestasi, diikuti Syifa Ainul Yaqin, S.Si yang berhasil mengantarkan peserta didik berprestasi pada OSN dan KSM sekaligus. Keduanya dinilai memiliki peran besar dalam mencetak generasi ilmiah yang kompetitif di tingkat madrasah hingga nasional.
Penghargaan juga diberikan kepada Drs. Suharto, M.Pd sebagai Koordinator Madrasah Adiwiyata atas kontribusinya menjaga dan meningkatkan program lingkungan hidup di MAN 4 Jakarta Selatan. Selain itu, Nia Kurniasih, S.Pd dianugerahi penghargaan atas perannya menggagas kerja sama sister school antara MAN 4 Jakarta Selatan dan SMA Kunori Gakuen di Jepang.
Dari bidang Bimbingan Konseling, Ra’yal Ain, S.Psi berhasil meraih penghargaan sebagai Guru BK Pengawal Kelulusan Siswa ke PTN berkat keberhasilannya mendampingi dan mengarahkan siswa hingga lolos ke berbagai perguruan tinggi negeri bergengsi. Sementara itu, Nugroho Wahyu Sumartono, S.Pd., M.Sc menerima penghargaan sebagai Guru Pembimbing Riset Berprestasi Terbanyak atas pencapaian siswa dalam kompetisi riset.
MAN 4 Jakarta Selatan juga memberikan penghargaan kepada Muklis Amanudin, S.Ag sebagai Guru Terdisiplin dengan kedatangan paling awal, serta Hima Hafiya Fitri, S.Sos yang menjadi Guru Pendamping Pencapaian Subject Tertinggi Sosiologi se-Asia Tenggara. Tak ketinggalan, dua tenaga kependidikan yaitu Munibah, SE sebagai Tenaga Kependidikan Berkinerja Baik dan *Asep Abdul Rohman, S.Pd.I sebagai Tenaga Kependidikan Inovatif turut dianugerahi penghargaan.

Kategori terakhir diberikan kepada Romdoni, petugas kebersihan yang dinobatkan sebagai OB Siap Siaga atas dedikasi dan ketangkasannya menjaga kebersihan serta kenyamanan lingkungan madrasah. Penghargaan ini menjadi bentuk penghormatan bagi seluruh elemen madrasah yang bekerja dengan penuh komitmen.
Dalam sambutannya, Kepala MAN 4 Jakarta Selatan, Wido Prayoga, M.Pd., menyampaikan harapannya agar penghargaan ini mampu memberikan motivasi bagi seluruh GTK untuk terus meningkatkan kualitas dan kinerjanya. Ia menegaskan bahwa prestasi madrasah tidak dapat terwujud tanpa dedikasi dan kontribusi setiap Guru dan Tenaga Kependidikan. Penghargaan ini diharapkan menjadi penyemangat untuk terus berkarya lebih baik, lebih unggul, dan lebih berintegritas.