MAN 4 Jakarta Selatan (20/05/2024) – Selama dua hari berturut, 18 dan 20 Mei 2024 MAN 4 Jakarta mengikuti Penilaian Internal Pilot Project Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi di lingkungan MAN 4 Jakarta Selatan.

Penilaian itu meliputi enam area penilaian yang meliputi Area Manajemen Perubahan, Area Tatalaksana, Area Manajemen SDM, Area Penguatan Akuntabilitas, Area Pengawasan dan Area Pelayanan.

Tim penilai Internal (TPI) yang terdiri dari Ahmad Tobib sebagai Ketua tim penilai dan Titik Purwanti anggota tim penilai berpesan jika Zona Integritas (ZI) bukan hanya predikat yang harus dicapai melainkan komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik yang bebas dari Korupsi.

“Bismillah kita siap mengawal MAN 4 Jakarta menjadi Madrasah di bawah binaan Kementerian Agama sebagai lembaga yang berpredikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani,” ungkap Wido Prayoga Kepala MA Negeri 4 Jakarta. (H5h)