MAN 4 Jakarta Selatan (15/01/2024) – Anugrah Satyalancana merupakan kehormatan yang diberikan oleh Pemerintah Republik Indonesia kepada para Pegawai Negeri Sipil yang telah melaksanakan tugasnya dengan menunjukkan kesetiaan, pengabdian, kecakapan, kejujuran, kedisiplinan, serta telah bekerja terus-menerus dalam jangka waktu tertentu.
Hari ini delapan delapan guru MAN 4 Jakarta Selatan mendapatkan penghargaan tersebut. Mereka adalah :
A. Pengabdian 30 Tahun
- Dra. Erma Munawaroh, M.Pd
- Dra. Herlin Suswati
- Emroni, S.Sos., M.Pd
- Drs. Solahudin
B. Pengabdian 20 Tahun
- Dra. Titi Sumanti
- Ma’lufah, Lc
- Khairunas, S.Pd
- Khairunnisa, S.Ag
“Selamat bapak/ibu guru yang telah mendermakan ilmu dan segenap waktunya untuk pembangunan manusia Indonesia. Semoga Allah Yang Maha Pengasih memberikan keberkahan ilmu dan usia pada bapak/ibu semunya,” ucap Kamad MAN 4 Jakarta, Wido Prayoga dalam sambutannya. (H5h)